INFOSULTENG.ID, Donggala – Banjir bandang melanda Desa Wombo Kalonggo, Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, pada Selasa (27/5) sekitar pukul 15.30 WITA.

Hujan deras sejak siang memicu meluapnya sungai hingga menerjang permukiman warga.

Menurut laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), sebanyak 350 rumah warga terdampak.

Selain itu, banjir juga merusak fasilitas umum seperti satu jembatan yang putus total, satu unit taman kanak-kanak, satu SD Negeri, satu SMP, dan satu madrasah.

Hingga laporan terakhir pada Rabu pagi (28/5), tim SAR menemukan satu korban meninggal dunia atas nama Ramusia (70 tahun) dan dua warga lainnya mengalami luka ringan.

Satu orang warga masih dalam pencarian. Sementara itu, sekitar 100 kepala keluarga (KK) terpaksa mengungsi ke rumah kerabat mereka.

Hingga berita ini diterbitkan, BPBD Provinsi Sulteng bersama aparat desa, TRC BPBD Donggala, dan warga setempat mengumpulkan informasi dan koordinasi lapangan, serta pencarian korban yang hilang.

Meski hujan sudah reda dan air mulai surut, warga tetap diminta waspada terhadap potensi banjir susulan.*